Sukses Minta Reconsideration Deindex Google

Halo semua. Sudah lama sekali saya tidak menyapa kalian semua. Semoga kabar kalian semua baik-baik saja, amien :). Kali ini saya mau share pengalaman aja tentang Reconsideration Google. Buat yang belum tau apa itu Reconsideration Google silakan cari tau sendiri ke Google nya langsung biar lebih jelas :D. Jadi intinya saya meminta Reconsideration (pertimbangan kembali) kepada Google karena website saya ini rizkyagung.com dulunya pernah berbuat “nakal” sehingga di blacklist oleh pihak google hingga tidak muncul di hasil pencarian (deindex).

Mungkin kalian penasaran kenapa website ini sampai di blacklist google dan kena deindex. Sedikit bocoran saja, dulu saya pernah memasang script “terlarang” yang bernama AGC. Bagi para blogger pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah AGC ini. Yup, script ini memang sangat berbahaya, tak hanya berbahaya bagi pengunjung yang merasa dipermainkan, tetapi juga berbahaya bagi kelangsungan web itu sendiri kedepannya. Karena selain dapat cibiran dari para pengunjung, web ini juga sering down gara-gara Server Web Hosting nya ga kuat nahan serbuan ribuan visitor perhari. Padahal saya sudah pakai VPS Server tapi tetap tak berdaya. Selain itu juga sangsi yang sangat kejam yang diberikan oleh Search engine dalam kasus ini adalah Google. Karena AGC jelas melanggar peraturan Google Webmaster yang tidak membenarkan adanya web Auto Content, hingga akhirnya jadilah web ini dilaknat google dengan mendepak web ini dari database pencariannya atau yang lebih populer dengan istilah DEINDEX.

Beberapa Bulan berlalu setelah web ini kena deindex, saya mencoba mencari cara untuk mengeluarkan web ini dari jurang kesesatan :D. Setelah saya cari caranya, akhirnya saya menemukan sedikit pencerahan di forum Adsense-id. Saya adopsi cara yang ada disana yaitu dengan :

  1. Menghapus semua postingan dan ganti dengan yang baru. Untuk cara ini saya migrasikan dari wordpress ke blogger, dan artikel nya saya ganti dengan artikel dalam bahasa inggris dengan tema lingkungan “Save our earth” agar lebih meyakinkan reviewer nya kalo saya udah benar-benar tobat 😀 Rizky Agung Pratama
  2. Tunggu hingga 1 bulan atau beberapa minggu sehingga postingan juga sudah cukup banyak. Usahakan juga artikel postingannya berkualitas, paling tidak unik dan ga asal copas.
  3. Bikin Akun Google baru atau pakai akun google lain selain akun yang sudah dipakai buat domain itu sebelumnya.
  4. Daftarkan blog tersebut ke google webmaster yang baru.
  5. Mintalah Reconsideration request dari akun tersebut. Anda bisa mengaksesnya dari link berikut.
  6. Dan ini nih yang paling penting, dalam mengajukan reconsideration anda akan diminta menjelaskan sesuatu yang mungkin bisa jadi pertimbangan pihak google, dan saya cuma isi seperti cara yang ada di forum tadi yaitu kurang lebih nya kaya gini :

Sorry, if I have violated google webmaster guidelines. I don’t mean it.
Actually I want to obey your guidelines, but I don’t know until this happened.
I hope you can give me the best reconsideration, because I really want to follow your guidelines

Anda bisa edit, improve, atau pakai kalimat anda sendiri itu terserah anda. Saya hanya ngasih contoh aja.

Setelah minta reconsideration jangan lupa rajin-rajin berdoa dan cek inbox pesan di webmaster tools nya. Biasanya pihak google akan merespon permintaan anda dalam beberapa hari.

Dan setelah saya lakukan hal tersebut alhamdulillah permintaan saya diterima dan web ini sudah lepas dari jerat deindex. Web ini sudah muncul lagi di hasil penelusuran google.

Rizky Agung PratamaDan yang membuat saya kaget, page index web ini masih seperti dulu sebelum kena deindex yakni 640.000 page index. Wow… Angka yang fantastis :O. Padahal saya kira setelah proses reconsideration page index nya akan mulai dari 0 lagi. Ternyata pada kasus saya ini page index nya tetap sama seperti dulu :D.

Rizky Agung PratamaOk, jadi itulah pengalaman saya yang sukses meminta reconsiideration google karena deindex. Semoga tulisan saya ini dapat bermanfaat bagi kita semua, amien 🙂

Terimakasih sudah membaca, dan sukses buat anda yang sedang berjuang meminta reconsideration. Semoga berhasil 😉

http://rizkyagung.com/wp-content/uploads/2012/01/RizkyAgung1.png